Hujan Salju :)
Ada pemandangan unik yang happening di halaman kampus IPB Baranangsiang
setiap tahunnya. Yups, this is it, the snowflakes rain! >.<
Apa itu? Itu adalah sejenis moment bertebarannya salju alias
kapuk-kapuk randu yang pecah dari pohonnya. Kapuk tadi jatuh dan menyebar di
lapangan rumput nan hijau, kadang sampai ke jalan-jalan juga. Mirip salju lah..
hehe. Dan yang pasti, cantiikk bangeeet.
Kali ini, gue ga mau kehilangan moment hahaha. Pagi itu sebelum ngajar,
mbak Flo, partner in crime gue bilang, "Cete, IPB Baranangsiang makin
banyak saljunya.." Whoaaa~ ayo mbaak kita kesana! Bawa kamera jangan lupa
hehehe :p
Cantiknya Ceiba petrandra |
Buat yang mau menikmati moment ini, datanglah ke IPB Baranangsiang (atau KRB) sekitar bulan Agustus hingga akhir September. Biasanya, saat itu, salju kapuk lagi banyak-banyaknya. Tapi ya, ga sampe menuh-menuhin selapangan juga sih hehe :D
Malu sih, siang bolong selfie-selfie.. ah biarlah cuek aja haha :p |
Tapi kayanya tahun-tahun belakangan ini, saljunya ga sebanyak tahun-tahun lalu. Hikss.. pertanda apakan ini? Apakah tingkat polusi udara dan pembangunan hotel di Kota Bogor yang semakin meningkat turut memengaruhi produktivitas kapuk randu? Wallahualam.. *coba ini diteliti* hehehe
Okay, see you next year! :) |
XD
BalasHapus